• Galeri Foto
  • Galeri Foto
  • Galeri Foto
Solid, Profesional, Tangguh, Modern, Berwawasan Kebangsaan dan Dicintai Rakyat..

Danrem 043/Gatam Dampingi Mentan RI Kunker Di Wilayah Provinsi Lampung.

Penrem043/Gatam.

Lampung - Komandan Korem 043/Gatam Brigjen TNI Rikas Hidayatullah, S.E., M.M., Sabtu (16/11/2024) mendampingi Menteri Pertanian (Mentan) RI Dr. Ir. H. Andi Amran Sulaiman, M.P., melaksanakan kunjungan kerjanya di wilayah Provinsi Lampung dalam rangka peningkatan produksi pangan nasional melalui Oplah dan Brigade Pangan.

Kunjungan kerja Mentan RI di wilayah Provinsi Lampung dipusatkan di Sesat Agung Nuwo Balak Kabupaten Lampung Tengah, dihadiri Pj. Gubernur Lampung, Anggota Komisi IV DPR RI/Mitra Kerja Kementerian Pertanian, Pj. Bupati Lampung Tengah, Kepala Badan SDM Pertanian, Dirut Pupuk Indonesia, Tenaga Ahli Menteri Pertanian, Waaster Kasad, Wakapolda Lampung.

Juga, Satgas Pangan dari Mabes Polri, Kepala UPT Lingkup Kementerian Pertanian, Kasiter Kasrem 043/Gatam, Para Dandim Jajaran Korem 043/Gatam, Para Kapolres Jajaran Polda Lampung, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Tanam Pangan dan Hortikultura Kabupaten Se-Provinsi Lampung dan Brigade Pangan Se-Provinsi Lampung.

Menteri Pertanian RI Dr. Ir. H. Andi Amran Sulaiman, M.P., dalam arahannya menegaskan bahwa Kementan RI sudah sepakat dengan Kapala PU untuk tidak mempersulit di wilayah, seluruh petani di Indonesia harus dilayani dengan baik, dan bertranformasi untuk mengubah petani tradisional menjadi petani modern agar nantinya hasil bisa maksimal.

"Kami datang untuk menyelesaikan persoalan atau keluhan yang ada di Provinsi Lampung, selanjutnya Brigade Pangan menerima fasilitas bantuan dari Menteri Pertanian berupa, rotavator, combine harvester besar, pompa air, benih padi, hand sprayer, transplanter, traktor roda 2 dan traktor roda 4," tuturnya.

Di momen tersebut, Mentan RI Dr. Ir. H. Andi Amran Sulaiman, M.P., berkenan menyerahkan bantuan secara simbolis kepada para petani, berupa combine harvester besar dan benih padi kepada, Brigade Pangan Milenial Bumi Nabung Lampung Tengah, Brigade Pangan Milenial Seputih Surabaya, Kabupaten Lampung Timur, Kabupaten Tulang Bawang dan Kabupaten Mesuji.

Danrem 043/Gatam Dampingi Pj. Gubernur Lampung Resmikan Pasar Natar Dan Pembukaan TOP Natar.

Penrem043/Gatam.

Lampung – Komandan Korem 043/Gatam Brigjen TNI Rikas Hidayatullah, S.E., M.M., mendampingi Pj. Gubernur Lampung Dr. Drs. Samsudin, S.H., M.H., M.Pd., Jum’at (15/11/2024) meresmikan Pasar Natar dan Pembukaan Toko Operasi Pasar (TOP) Natar Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan dan dihadiri Menteri Koordinator Bidang Pangan Republik Indonesia DR. (H.C) Zulkifli Hasan, S.E., M.M.

Pj. Gubernur Lampung Dr. Drs. Samsudin, S.H., M.H., M.Pd., menyampaikan pembangunan Pasar Natar tidak akan terwujud tanpa dukungan dari pemerintah pusat, melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia dan Kementerian Perdagangan yang saat itu Menterinya Bapak Zulkifli Hasan, proyek ini juga menjadi bagian dari upaya mewujudkan Lampung sebagai daerah yang lebih berdaya saing terutama di sektor perdagangan dan UMKM.

“Dengan desain pasar yang lebih modern dan tertata, Pasar Natar ini diharapkan mampu menjadi pusat aktivitas ekonomi yang efektif, kita lihat pasarnya megah, sepertinya ini pasar yang terbaik di Provinsi Lampung, dibandingkan dengan yang sudah kita resmikan ini yang paling baik, mengawali Kabinet Merah Putih pasar terbaik yang dibangun pemerintah Provinsi Lampung,“ tuturnya.

Selanjutnya Pj. Gubernur Lampung menyampaikan, Provinsi Lampung fokus dalam pengendalian inflasi harga-harga kebutuhan pokok khususnya di Pasar Natar, “Mohon izin Bapak Menko dari Provinsi Lampung membuka Toko Operasi Pasar atau disingkat dengan TOP, yang menjual harga bahan pokok yang sesuai dengan harga eceran tertinggi bahkan di bawah pasar, ini nantinya akan menjadi pengendali inflasi pada saat terjadi harga tinggi.“

“Saya juga mengajak kepada seluruh pedagang dan masyarakat untuk menjaga dan memanfaatkan fasilitas yang sudah kita bangun bersama ini, agar tetap dalam kondisi baik nyaman untuk semua pihak, dengan diresmikannya Pasar Natar ini saya berharap semakin berdaya saing, menjadi pusat ekonomi rakyat, yang mendorong kesejahteraan masyarakat khususnya di wilayah Natar umumnya di Kabupaten Lampung Selatan dan Provinsi Lampung,“ tutupnya.

Tampak hadir pada kegiatan tersebut Irjen Kementerian Perdagangan RI, Plt. Bupati Lampung Selatan, Staf Ahli Menteri PU bidang Ekonomi dan Investasi, Direktur Prasarana Strategis Direktorat Jenderal Cipta Karya, Dirjen PDN Kemendag, Komisi V DPR RI, Palaksa Lanal Lampung, Dandim 0421/LS, Kapolres Lampung Selatan, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Lampung, Kepala Perum Bulog Kanwil Lampung, Danramil 421-06/Natar dan anggota Forkopimda Provinsi Lampung.

Kasrem 043/Gatam Hadiri Pembukaan MTQ Ke-51 Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2024.

Penrem043/Gatam.

Lampung – Kepala Staf Korem 043/Gatam Kolonel Inf Enjang, S.I.P., M.Han., menghadiri pembukaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke-51 Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2024. Selasa malam (12/11/2024), acara yang diselenggarakan di lapangan Korpri Komplek Perkantoran Gubernur Lampung, Teluk Betung Bandar Lampung, secara resmi dibuka Pj. Gubernur Lampung Dr. Drs. Samsudin, S.H., M.H., M.Pd., dengan tema "Melalui MTQ Ke-51 Tingkat Provinsi Lampung Kita Tingkatkan Pemahaman dan Pengamalan Nilai-nilai Al-Qur'an Dalam Kehidupan Sehari-hari".

Kegiatan bergengsi ini selain mencari Qori dan Qoriah yang terbaik, kegiatan ini juga menjadi ajang untuk memperkuat cinta terhadap Al-Qur'an dan memperkokoh ukhuwah islamiyah sesama umat muslim yang berada di Provinsi Lampung, diikuti 15 kafilah yang berasal dari Kabupaten/Kota Se-Provinsi Lampung dan akan berlangsung dari tanggal 11 hingga 18 November 2024.

Mewakili Komandan Korem 043/Gatam Brigjen TNI Rikas Hidayatullah, S.E., M.M., Kasrem 043/Gatam Kolonel Inf Enjang, S.I.P., M.Han., mengharapkan MTQ Ke-51 Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2024 tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga wadah untuk semakin mencintai dan memahami Al-Qur’an, sekaligus menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari, yakni nilai-nilai Al-Qur’an yang terkandung di dalamnya, dengan harapan dapat meningkatnya kesadaran beragama yang lebih humanis.

“Saya sangat mendukung serta mengapresiasi atas diselenggarakannya MTQ Ke-51 tahun ini, sebagai wahana untuk berlatih dalam membaca Al-Qur'an, selain itu jadikan MTQ sebagai ajang silaturahmi dan menumbuhkan ukhuwah islamiyah bagi kaum muslimin dan muslimah di Provinsi Lampung.“

"Kepada seluruh peserta MTQ untuk tetap menjaga kesehatan, baik fisik maupun mental, agar bisa tampil maksimal dalam setiap perlombaan, saya juga mengucapkan selamat mengikuti MTQ, tetap jaga kebersamaan, kerukunan dan persatuan untuk membangun kemajuan bangsa dan negara serta bangun generasi yang berakhlak Qur'an untuk kemajuan negara kita Indonesia," tuturnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Plt. Ketua Umum LPTQ Provinsi Lampung, Wakapolda Lampung, Kabinda Lampung, Asintel Kejati Lampung, Ketua Komisi V DPRD Provinsi Lampung, Kepala Kanwil Kemenag Lampung, Palaksa Lanal Lampung, Pasi Ops Yon 9 Marinir, Kabintal Lanud Pangeran M. Bunyamin, Pj dan Pjs Bupati dan Wali Kota Se-Provinsi Lampung, Kepala OPD Provinsi Lampung dan tamu undangan lainnya.


Bersama Forkopimda Provinsi Lampung, Danrem 043/Gatam Ikuti Upacara Memperingati Hari Pahlawan Ke-79 Tahun 2024.

Penrem043/Gatam.

Lampung - Bertempat di lapangan upacara Dinas Bina Marga dan Bina Kontruksi Provinsi Lampung Jl. ZA. Pagar Alam Rajabasa, Bandar Lampung, bersama Forkopimda Provinsi Lampung Komandan Korem 043/Gatam Brigjen TNI Rikas Hidayatullah, S.E., M.M., Senin (11/11/2024) mengikuti upacara memperingati Hari Pahlawan Ke-79 Tahun 2024, dengan tema "Teladan Pahlawanmu, Cintai Negerimu".

Selaku Inspektur Upacara (Irup) Pj. Gubernur Lampung Dr. Drs. Samsudin, S.H., M.H., M.Pd., Komandan Upacara (Danup) Pasilat Siops Korem 043/Gatam Kapten Inf M. Rafdi dan dihadiri Ketua DPRD Provinsi Lampung, Wakapolda Lampung, Asintel Kejati Lampung, Danlanal Lampung, Danlanud Pangeran M. Bunyamin, Paslog Brigif 4 Mar/BS, Perwakilan Binda Lampung, Wakil Pimpinan Wilayah BRI Lampung, Para Kepala OPD Provinsi Lampung dan LVRI Provinsi Lampung.

Inspektur Upacara (Irup) dalam sambutannya menyampaikan, kita patut bersyukur di Bumi Nusantara ini banyak melahirkan sosok para pahlawan, para mujahid pemberani dengan segala pengorbanannya berhasil membentuk NKRI, mereka adalah para patriot bangsa yang telah mengorbankan jiwa dan raganya untuk mencapai Indonesia yang merdeka dan kini diwariskan kepada kita semua untuk diteruskan demi mencapai cita-cita Indonesia yang sejahtera, adil dan makmur.

Tema peringatan Hari Pahlawan Tahun 2024 adalah "Teladan Pahlawanmu, Cintai Negerimu", tema ini mengandung makna yang dalam, "Teladani Pahlawanmu", berarti bahwa semua olah pikiran dan perbuatan harus senantiasa diilhami oleh semangat kepahlawanan, adapun "Cintai Negerimu" mengandung makna bahwa apapun bentuk pengabdian kita harus memberikan sumbangsih yang berarti bagi kemajuan bangsa Indonesia.“

“Terkait perkembangan zaman, apakah pahlawan hanya milik masa lalu apakah dimungkinkan muncul pahlawan saat ini, mengingat koridor perjuangan fisik untuk mendirikan negara telah selesai dengan terbentuknya NKRI, tentunya pertanyaan itu sangat sempit jika dikaitkan bahwa ladang perjuangan hanya pada saat pembentukan negara, tantangannya ke depan bahwa kita sepakat NKRI adalah untuk masa depan, rumah kita bersama sampai akhir hayat,“ terangnya.

Selanjutnya Irup juga menegaskan bahwa ini kesempatan bagi seluruh bangsa Indonesia untuk berbuat yang terbaik dalam koridor menjadikan NKRI sebagai bangsa yang bermartabat dalam pergaulan global.

“Siapapun berkesempatan untuk berjuang mempertahankan NKRI dan membangun kemajuan NKRI, pada akhirnya jangan pernah lelah untuk berbuat yang terbaik meneladani dan mewarisi nilai-nilai kepahlawanan, mari kita implementasikan sifat-sifat kepahlawanan dan kesetiakawanan sosial di tengah masyarakat, mulai dari diri kita, dari hal yang paling kecil yang dapat dilakukan di sekitar kita untuk kemaslahatan masyarakat," pungkasnya.

Peringati Hari Pahlawan Tahun 2024, Korem 043/Gatam Gelar Upacara.

Penrem043/Gatam.

Lampung - Bertempat di lapangan upacara Makorem 043/Gatam Jl. Teuku Umar Penengahan Bandar Lampung, seluruh prajurit dan PNS Korem 043/Gatam beserta jajaran mengikuti upacara memperingati Hari Pahlawan Tahun 2024, dengan tema “Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu", Minggu (10/11/2024) bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) Kasiops Kasrem 043/Gatam Kolonel Inf Gede Setiawan dan Komandan Upacara (Danup) Kapten Cpm Kurinci.

Menteri Sosial Republik Indonesia Saifullah Yusuf, dalam sambutannya yang dibacakan Inspektur Upacara (Irup) Kolonel Inf Gede Setiawan, mengatakan tema peringatan Hari Pahlawan Tahun 2024 adalah, "Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu", tema ini mengandung makna yang dalam, "Teladani Pahlawanmu", berarti semua olah pikiran dan perbuatan harus senantiasa diilhami oleh semangat kepahlawanan, adapun "Cintai Negerimu" mengandung makna bahwa apapun bentuk pengabdian kita harus memberikan sumbangsih yang berarti bagi kemajuan bangsa Indonesia.

“Dalam situasi global yang sukar diprediksi ini maka mencintai negeri adalah juga dengan memperkuat jalinan kesetiakawanan sosial, memperkuat persatuan dan solidaritas sosial, menghidupkan kembali nilai sosial persaudaraan sesama anak bangsa, proses perjuangan membangun bangsa senantiasa berbeda bentuknya dari tahun ke tahun, hal ini terkait dengan perubahan lingkungan strategis bangsa Indonesia,“ terangnya.

Selanjutnya, “Meski tugas para pahlawan terdahulu telah selesai dan berhasil mewujudkan NKRI, maka berikutnya kita berharap muncul sosok pahlawan yang memberikan pencerahan, memberikan harapan dan melakukan tindakan terhormat membawa bangsa Indonesia mencapai kemajuan di berbagai bidang kehidupan, itu semua dapat dilakukan oleh siapapun.“

“Pada akhirnya jangan pernah lelah untuk berbuat yang terbaik meneladani dan mewarisi nilai-nilai kepahlawanan, mari kita implementasikan sifat-sifat kepahlawanan dan kesetiakawanan sosial di tengah masyarakat mulai dari diri kita, mulai dari hal yang paling kecil yang dapat dilakukan di sekitar kita untuk kemashlahatan masyarakat,“ tutupnya.

Tampak hadir dan mengikuti kegiatan upacara memperingati Hari Pahlawan Tahun 2024, Kasiintel Kasrem 043/Gatam, Kasiter Kasrem 043/Gatam, Danyonif 143/TWEJ, Para Dan/Ka Satdisjan Jajaran Korem 043/Gatam, Para Danramil Jajaran Kodim 0410/KBL, Para Pasi Korem 043/Gatam dan Kabalak Korem 043/Gatam.

You are here: Home