• Galeri Foto
  • Galeri Foto
  • Galeri Foto
Solid, Profesional, Tangguh, Modern, Berwawasan Kebangsaan dan Dicintai Rakyat..

PENYERAHAN ZAKAT FITRA OLEH KOMANDAN KOREM 043/GATAM KEPADA PARA KAUM DUAFA BANDAR LAMPUNG.

PENYERAHAN  ZAKAT FITRA OLEH KOMANDAN  KOREM  043/GATAM KEPADA PARA KAUM DUAFA BANDAR LAMPUNG.
Penrem 043/Gatam.
Pada hari Senin, pada tanggal 5 Agustus 2013,  500 orang Kaum Duafa hadir di Makorem 043/Gatam dalam rangka untuk menerima  pembagian zakat fitra dari Korem 043/Gatam. Adapun pelaksanakan zakat fitra dilaksanakan secara simbolis oleh Komandan Korem 043/Gatam di Lapangan Apel Makorem 043/Gatam. Pembagian zakat fitra dapat berjalan tertib dan lancar oleh Staf Bintal Korem 043/Gatam.
Dalam sambutannya secara singkat, Komandan Korem 043/Gatam menyampaikan semoga dengan pemberian zakat ini dapat membantu meringankan beban ekonomi bagi keluarga yang kurang mampu untuk ikut merayakan hari lebaran Idhul Fitri 1434 H.

KOMANDAN KOREM 043/GATAM MEMBERIKAN BINGKISAN LEBARAN KEPADA PRAJURIT DAN PNS KOREM 043/GATAM.

KOMANDAN KOREM 043/GATAM  MEMBERIKAN BINGKISAN  LEBARAN KEPADA PRAJURIT DAN PNS KOREM 043/GATAM.
Penrem 043/Gatam.
Bertempat di Lapangan Apel Makorem 043/Gatam, pada hari Senin, tanggal 5 Agustus 2013, pukul : 10.00 WIB, Komandan Korem 043/Gatam memberikan bingkisan lebaran berupa sembako dan alat sholat kepada para prajurit dan PNS Makorem 043/Gatam. Turut hadir pada Acara tersebut, Kepala Staf Korem 043/Gatam beserta Para Kasi Korem 043/Gatam.
Dalam pengarahannya, Komandan Korem 043/Gatam menyampaikan pesan kepada prajurit dan PNS yang melaksanakan libur lebaran agar sebelum melaksanakan berangkat cuti lebaran Idhul Fitri, Komandan berpesan untuk menjaga keamanan rumah masing-masing selama ditinggalkan cuti lebaran, selama perjalanan jaga keselamatan pribadi dan keluarga agar sampai tujuan dan kembali dengan selamat.

KOMANDAN KOREM 043/GATAM MENGADAKAN BUKA PUASA BERSAMA DENGAN PARA WARTAWAN SE- BANDAR LAMPUNG.

KOMANDAN  KOREM  043/GATAM MENGADAKAN BUKA PUASA BERSAMA  DENGAN PARA WARTAWAN SE-  BANDAR  LAMPUNG.
Penrem 043/Gatam.
Bertempat di Rumah Makan Begadang Resto Bandar Lampung, Pada hari Senin, tanggal 5 Agustus 2013, pukul 17.30 WIB, para wartawan dari media massa dan elektronik se-Bandar Lampung hadir untuk memenuhi undangan Komandan Korem 043/Gatam dalam rangka unutuk melaksanakan Berbuka Puasa Bersama dengan Komandan Korem 043/Gatam. Turut hadir dalam Acara tersebut Kasrem 043/Gatam dan Perwira Staf Korem 043/Gatam.
Dalam sambutannya, Komandan Korem 043/Gatam menyampaikan bahwa hubungan antara pihak wartawan dan TNI harus terjalin baik dan lancar. Selanjutnya Komandan Korem 043/Gatam berharap untuk pemberitaan kegiatan TNI yang positif selalu kadang tidak terliput atau ditempatkan pada halaman koran ditengah, tetapi apabila ada kegiatan oknum TNI yang berbuat negatif selalu ditempatkan dihalaman depan dengan judul pemberitaan yang sangat jelas.

PANGLIMA TNI DAN KAPOLRI MENGADAKAN KUNJUNGAN KERJA KE PROVINSI LAMPUNG DALAM RANGKA PENGAMANAN LEBARAN IDHUL FITRI 1434 H.

PANGLIMA TNI DAN KAPOLRI  MENGADAKAN KUNJUNGAN KERJA KE PROVINSI LAMPUNG  DALAM RANGKA  PENGAMANAN LEBARAN IDHUL FITRI 1434 H.
Penrem 043/Gatam.
Turut hadir pada Acara menyambut kunjungan kerja Panglima TNI dan Kapolri di Dermaga Pelabuhan Ferry Bakauhenni yang dilaksanakan pada   hari Sabtu, tanggal 3 Agustus 2013, Kapolda Lampung, Danrem 043/Gatam, Sekda Provinsi Lampung, Dandim 0421/LS, Kapolres Lamsel, Kadis Perhubungan Prov Lampung. Adapun kunjungan kerja Panglima TNI dan Kapolri ke Dermaga Pelabuhan Ferry Bakauhenni dalam rangka menerima paparan dari Kapolda Lampung tentang Kesiapan personel TNI dan Polri  dalam rangka  Operasi Pengamanan Ketupat 2013 di wilayah Provinsi Lampung.

PEMBUKAAN LATIHAN PRATUGAS SATGAS YONIF 143/TWEJ.

PEMBUKAAN  LATIHAN  PRATUGAS SATGAS YONIF 143/TWEJ.
Penrem 043/Gatam.
bertempat di Lapangan Yonif 143/TWEJ, Kepala Staf  Korem 043/Gatam, Letnan Kolonel Arm SDM. Tampubolon S, Sos. selaku IRUP pada Upacara Pembukaan Latihan Pratugas Tahap – I Satgas Yonif 143/Tri Wira Eka Jaya dalam rangka Pengamanan Daerah Perbatasan Kalimantan Barat, yang dilaksanakan pada hari Senin, tanggal 29 Juli 2013, Pukul 09.00 WIB.
Turut hadir pada pelaksanaan Upacara, Kasi Operasi Korem 043/Gatam, Pasi Ops dan Pasi Lat Korem 043/Gatam serta seluruh prajurit Yonif 143/TWEJ.
Dalam Amanat Komandan Korem 043/Gatam, yang dibacakan oleh Kasrem 043/Gatam bahwa Beliau  menyampaikan sebagai prajurit profesional, kita harus  selalu   berbenah   diri   yaitu  dengan   selalu  berlatih,  berlatih dan terus berlatih serta mempunyai tekad, bahwa keberhasilan latihan hari ini harus lebih baik dari kemarin.
Selanjutnya, Komandan Korem menyampaikan bahwa tujuan dilaksanakan latihan pratugas ini adalah untuk meningkatkan kemampuan, pengetahuan  dan keterampilan para prajurit Yonif 143/Tri Wira Eka Jaya agar profesional dalam menghadapi tugas di lapangan yang semakin dinamis dan  kompleks,  dalam  menjaga  integritas dan keutuhan wilayah Negara Kesatuan  Republik  Indonesia di daerah perbatasan.
Sebelum mengakhiri amanatnya, Komandan Korem 043/Gatam berharap hasil  yang dicapai  selama mengikuti  latihan  ini  dapat  memiliki  nilai     tambah tersendiri dalam upaya peningkatan disiplin, jiwa korsa yang terbentuk antar prajurit Jajaran Kodam II/Sriwijaya, profesionalisme  prajurit   serta   mempertajam  naluri  keprajuritan  kalian  sehingga  dapat  mencegah  dan mengatasi  segala permasalahan  di wilayah perbatasan Kalimantan Barat.      
You are here: Home